e-Faktur Reject Error ETAXSERVICE-20021 : Upload Faktur Corrupt, Ulang Kembali
Setelah melakukan input faktur pajak di aplikasi e-faktur, agar dapat segera diterbitkan kepada pembeli BKP/JKP, faktur pajak tentunya harus diupload terlebih dahulu. Untuk cara upload pasti sudah mengerti tatacaranya, jadi tidak perlu saya jelaskan detailnya.
Namun, setelah upload e-faktur yang terjadi adalah status approval e-faktur "Reject". Selama menggunakan aplikasi e-faktur tentunya PKP ada yang pernah mengalami reject e-faktur setelah upload atau sedang mengalami e-faktur reject saat ini. Karena e-faktur reject banyak kode error dan jenisnya, yang menjadi topik pembahasan kali ini adalah e-Faktur Reject Error ETAXSERVICE-20021 : Upload Faktur Corrupt, Ulang Kembali.
e-Faktur Error ETAXSERVICE-20021 |
Dari keterangan tersebut mungkin anda sebagai pengguna aplikasi e-faktur bingung, ada keterangan upload faktur corrupt. Padahal saat melakukan input data faktur pajak di aplikasi e-faktur sudah sesuai dengan ketentuan. Pertama kali saya mengalami permasalahan ini juga bingung karena setelah saya cek NPWP, Alamat, Barang serta Nominal sudah sesuai. Setelah itu, saya cek di Kompilasi kode error e-faktur ternyata ada kode yang menjelaskan error ETAXSERVICE-20021. Kompilasi Kode Error e-Faktur. Yang keterangannya adalah terdapat karakter yang bukan standart UTF-8.
Solusi error ETAXSERVICE-20021
- Export Faktur Pajak yang reject karena kode error ETAXSERVICE-20021 dalam format CSV (format otomatis). Pilih faktur pajak - klik kanan - export - hingga muncul keterangan export data selesai.
- Buka file CSV hasil export dengan Notepad ++. Jika belum ada silahkan Download Disini.
- Klik kanan - Edit with Notepad ++. Setelah file terbuka, pada bagian menu atas pilih encoding - Encode in UTF-8.
- Aplikasi notepad ++ akan menampilkan karakter spesial yang tidak terlihat oleh notepad maupun microsoft excel. Karakter akan diblock warna hitam. Silahkan hapus yang diblock hitam saja. Jangan lupa lihat seluruh data dengan teliti untuk mencari bagian-bagian yang diblock hitam. Lalu klik save.
- Langkah terakhir,hapus faktur yang reject dan import file CSV yang telah diedit lalu upload ulang
Demikian, semoga bermanfaat.
Makasih banyak gan. Sukses jg akhirnya..
ReplyDeletesamasama pak, senang bisa membantu :)
Delete