Solusi Registrasi e-Faktur Selalu Salah Password PKP dan Captcha
Selalu gagal registrasi e-faktur |
Pada bagian memasukkan captcha dan password, setelah klik submit wajib pajak selalu mengalami error yang menerangkan salah dalam memasukkan captcha maupun password. Keterangan selalu "Masukkan Password PKP dan Captcha yang tepat". Captcha yang dimasukkan sudah selalu benar dan selanjutnya keterangan gagal registrasi e-faktur mengenai password langsung cek ke password PKP.
Baca juga : Cara Registrasi e-FakturWajib pajak sudah membawa hasil cetakan pemberian password PKP dari Kantor Pelayanan Pajak (KPP) dan yang saya masukkan memang sudah sesuai. Passwor tersebut buat login di enofa online juga bisa. Captcha dan password PKP yakin sudah benar tetapi masih selalu muncul "Masukkan Password PKP dan Captcha yang tepat".
Anda harus login menggunakan password user PKP dan masukkan captcha Token yang sesuai untuk memakai service ini. Apakah anda ingin memasukkan password lagi?Hampir menyerah karena salah terus, kemudian saya penasaran dengan aplikasi e-faktur yang dibawa oleh wajib pajak. Saya cek ternyata aplikasi e-faktur yang digunakan untuk registrasi adalah aplikasi e-faktur versi lama yaitu 1.0.0.45. Benar sajaa ternyata penyebabnya gagalnya registrasi efaktur adalah versi yang salah. Seharusnya menggunakan aplikasi e-faktur versi terbaru yaitu versi 1.0.0.46.
Setelah saya ganti dengan aplikasi e-faktur terbaru versi 1.0.0.46 dan registrasi efaktur kembali, akhirnya sukses teristrasi. Apabila rekan-rekan mengalami permasalahan yang sama mohon dicek versi aplikasi e-fakturnya terlebih dahulu. Setelah itu pastikan password PKP, sertifikat elektronik beserta passphrasenya, kode aktivasi dan captchnya sudah benar. Demikian, semoga bermanfaat.
Apabila anda pernah mengalami masalah yang sama, cobalah :)
ReplyDeleteSAYA SUDAH DI VERSI YANG 46. TAPI MASIH MENGALAMI HAL YANG SAMA. GIMANA NIH SOLUSINYA?
ReplyDelete@Panca Hariman > pastikan password enofa dan password aktivasi sudah benar pak, untuk password aktivasi bisa dicek di efaktur.pajak.go.id
ReplyDeletesekarang bukan pake password eNofa...tapi pake password untuk masuk ke efaktur.pajak.go.id
ReplyDelete@ari kurniawan > sama saja sebenarnya pak, password enofa online = password efaktur.pajak.go.id
ReplyDeletesaya sudah update efaktur yg terbaru, saat registrasi Pada bagian memasukkan captcha dan password, setelah klik submit Saya selalu mengalami error 40005 error di service registrasi null.mohon bantuannya...
ReplyDeletesudah update efaktur tapi minta registrasi lagi ya? seharusnya update tidak perlu registrasi pak. Jika memang ingin registrasi lagi cek profil di enofa online, pastika di profil ststus "belum registrasi".
ReplyDeleteApabila sudah registrasi silahkan reset client dahulu baru lakukan registrasi (dengan kode aktivasi baru)
Sya sudah pakai yg 2.0 tpi tetap mengalami hal yg sama, pdhal password nya sdah sy pastikan tak ad yg salah
ReplyDeleteMau bayar aja susahnya minta ampun ya. Hmmm. Masih belum bisa masuk saya nih. Captcha dan pass salah
ReplyDelete